Please enable JavaScript.
Coggle requires JavaScript to display documents.
Kelompok 5 Kelas 8 B Bab 9 - Coggle Diagram
Kelompok 5 Kelas 8 B Bab 9
modifikasi tampilan mesin hitung uang coin
mesin hitung uang koin
a. Buatlah potongan kardus yang digunakan sebagai pembatas ruang kecil untuk tempat meletakkan uang, dan letakkan pada tempat yang sesuai.
b. Buatlah teks keterangan pada kertas dan label untuk setiap koin yang akan digunakan. Tempelkan di bagian tutup bagian dalam kardus. Berikanlah warna label yang berbeda untuk koin yang berbeda
c. Masukkan klip kertas dengan menembus karton pada setiap label koin, rekatkan klip kertas dengan karton pada bagian belakang menggunakan lem cair atau isolasi plastik sehingga lebih kuat.
d. Tempelkan koin pada label keterangan sesuai dengan nilainya, seperti tampak pada gambar di bawah ini.
Langkah 2
a. Sambungkan Makey Makey dan klip kertas pada kotak penyimpan uang, dengan aturan seperti berikut.
b. Lekatkan aluminium foil yang telah tersedia pada bagian lain dari kardus. Aluminium foil ini digunakan sebagai ground/bumi dari peralatan Makey Makey. Antarmuka Makey Makey dan kotak penyimpan uang koin tampak pada gambar berikut ini.
Langkah 3
a. Buatlah program dengan bahasa pemrograman Scratch, yang terdiri atas lima sprite, sebagai berikut. 1) Sprite Awal Gunakan blok variabel, buatlah lima variabel, Total, Seribu, LimaRatus, DuaRatus, Seratus.
media ineraktif lempeng bumi
Siapkan gambar/poster tentang lempeng bumi pada satu lembar kertas. Poster dapat berupa gambar tangan ataupun gambar yang dicetak (print) dengan kertas.
Pasang plastisin pada setiap batas lempeng yang akan diberikan penjelasan. Ada lima lempeng utama yang dijelaskan, yaitu Lempeng Pasifik, Lempeng Eurasia, Lempeng Afrika, Lempeng Antartika, dan Lempeng Amerika Selatan.
Selanjutnya, bukalah bahasa pemrograman Scratch, kemudian lakukan perekaman suara narasi teks untuk penjelasan lempeng. Carilah penjelasan-penjelasan dari sumber yang dapat dipercaya.
media interaktif lempeng teknotik Indonesia
Carilah informasi mengenai Sunda Megathrust (Zona subduksi Selat Sunda), Zona Subduksi Sulawesi Utara, Sesar Palu Koro, Lempeng Timor, Zona Subduksi Papua. Rekam informasi tersebut dalam bentuk suara dengan aplikasi text to speech, simpan dalam komputer yang akan dipakai untuk mengerjakan proyek Scratch dengan Makey Makey. Salah satu situs text to speech online yang gratis untuk karakter kurang dari 6.000 karakter adalah
https://freetts.com/
. Aplikasi online yang lain adalah
https://botika.online/TextToSpeech/
,
https://text-speech.net
, https:// www.naturalreaders.com/online/.
Masukkan teks dekripsi yang sudah disiapkan pada bagian kotak seperti pada contoh gambar di atas, klik Convert, dan kemudian download (unduh) file hasil pengubahannya.