Penghargaan sosial (social rewards)
Berhubungan dengan orang lain akan menghasilkan beberapa penghargaan sosial (social rewards), seperti dukungan emosional (perhatian, kasih sayang, rasa aman, dan sebagainya), menghindari kesepian (loneliness), serta standar untuk mengevaluasi pandangan, sikap, dan perilaku (terjadi dalam perbandingan sosial).