Please enable JavaScript.
Coggle requires JavaScript to display documents.
Teks Eksplanasi - Coggle Diagram
Teks Eksplanasi
Struktur
Deretan Penjelas:
Berisi tentang penjelasan suatu proses terjadinya, yang disajikan secara bertahap dari yang paling awal hingga yang paling akhir.
-
Pernyataan Umum:
Bagian dari teks yang berisi mengenai penjelasan secara umum tentang fenomena yang dibahas. Pernyataan umum ini berisi pengenalan awal fenomena.
-
Jenis-Jenis
Eksplanasi Teoritis:
Salah satu jenis eksplanasi yang berisi spekulasi kemungkinan yang bisa terjadi di balik suatu fenomena alam. Misalnya setelah bencana alam gempa bumi, mungkin bisa memicu terjadinya tsunami atau gempa susulan.
Eksplanasi faktorial:
Suatu jenis eksplanasi yang menjelaskan tentang efek serta hasil dari suatu proses. Misalnya efek terjadinya banjir.
Eksplanasi Kausal:
Salah satu jenis eksplanasi yang menjelaskan tentang asal atau penyebab terjadinya perubahan pada suatu hal secara bertahap. Misalnya pada proses terjadinya gempa bumi
Eksplanasi Sequential:
Suatu jenis eksplanasi yang menjelaskan rincian tahapan suatu fenomena. Misalnya urutan proses terjadinya hujan
Gagasan umum
- Temukan kalimat utama teks
Kalimat utama adalah kalimat yang bersifat umum dan mengandung gagasan utama. Kalimat penjelas adalah kalimat khusus yang mendukung kalimat utama tersebut.
- Simpulkan gagasan umum melalui inti kalimat
Setelah menemukan kalimat utama pada setiap paragraf, kemudian cari inti kalimat tersebut dengan mengambil subjek dan predikatnya.
- Bacalah teks dengan cermat
Bacalah kalimat-kalimat dalam paragraf teks tersebut. Pahami juga hal yang dibahas atau dibicarakan dalam teks.
Kaidah Kebahasaan
Istilah Ilmiah:
Istilah ilmiah adalah kata atau istilah yang memenuhi syarat (kaidah) ilmu pengetahuan. Karena istilah ilmiah digunakan untuk memperjelas definisi, hubungan sebab akibat, atau kronologi terjadinya suatu fenomena.
Contoh:
- Lava
- Magma
- Vulkanik
Kata Ganti Benda:
Subjek/fenomena yang dijelaskan menggunakan kata ganti benda.
Contoh:
- Ini
- Tersebut
- Itu
Verba Aktif:
Sering disebut sebagai “kata kerja aktif”, yaitu kata kerja yang subjeknya berposisi sebagai pelaku. Biasanya kata kerja aktif memiliki imbuhan me- atau ber-. Kata ini kerap digunakan pada bagian deretan penjelas Karena bertujuan menjelaskan sebab dan proses
Contoh:
- Mengeluarkan
- Memiliki
- Meminta