KEMAMPUAN ABAD 21

Keterampilan 4 C

Collaboration (bekerja sama)
keterampilan bekerjasama, saling bersinergi, beradaptasi dalam berbagai peran dan tanggung jawab serta menghormati perbedaan.

Critical thinking (berpikir kritis) and Problem Solving (memecahkan masalah)


keterampilan berpikir untuk memecahkan masalah atau mengabil keputusan terhadap permasalahan yang dihadapi.

Communication (berkomunikasi)


keterampilan untuk menyampaikan pemikiran, gagasan, ide, pengetahuan, dan informasi baru yang dimiliki kepada orang lain melalui lisan, tulisan, simbol, gambar, grafis, atau angka.

Creativity (kreativitas) and Innovation (inovasi)


kemampuan untuk meniciptakan ide atau gagasan yang baru yang berbeda dengan yang sudah ada sebelumnya.

Kegiatan pembelajaran

keterampilan kreatif dan inovatif serta keterampilan berpikir kritis

  1. Melakukan praktikum
  2. Membuat refleksi
  3. Disajikan suatu persoalan dari berbagai sudut pandang, siswa dapat memberikan alternatif pemecahan yang berbeda-beda dalam waktu yang ditentukan

keterampilan kolaborasi


siswa dibagi dalam kelompok untuk memecahkan suatu masalah dan berdiskusi

Keterampilan komunikasi


  1. Menyusun laporan hasil kegiatan
  2. Presentasi tugas di depan kelas
  3. Diskusi kelompok/kelas

Pendekatan
Saintifik


(5M), yaitu mengobservasi, menanya, mengeksperimenkan, mengasosiasi, dan mengkomunikasikan.

Model pembelajaran

Pembelajaran Kooperatif


Pembelajaran yang melibatkan siswa untuk berkolaborasi

Pembelajaran Berbasis Masalah


Pembelajaran dengan mengangkat masalah yang konteksual

Pembelajaran berbasis desain


peserta didik diharapkan untuk merancang atau menciptakan suatu produk dengan menerapkan pengetahuan serta keterampilan yang dimilikinya

Pembelajaran Berbasis Proyek


yaitu pembelajaran yang melibatkan peserta didik untuk membuat proyek melalui pengetahuan dan keterampilan yang dimilikinya

Pembelajaran berbasis inkuiri


pembelajaran yang melibatkan siswa dalam menemukan solusi yang penting dan bermakna melalui penyelidikan dan kolaborasi dengan orang lain

Karakteristik Guru Abad 21

Guru memiliki kemampuan untuk menulis


Guru juga dituntut untuk bisa menuangkan gagasan inovatifnya dalam bentuk buku atau karya ilmiah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran

Guru kreatif dan inovatif dalam mengembangkan metode belajar untuk pembelajaran berbasis TIK


Penguasaan TIK wajib bagi guru pada abad 21 karena proses pembelajaran dalam abad 21 tidak hanya secara konvensional dengan tatap muka di kelas, tetapi juga secara online melalui situs pembelajarannya

Guru mampu meningkatkan minat baca


Tanpa minat baca tinggi, maka guru pada era sekarang ini akan ketinggalan dengan pengetahuan siswanya, sehingga akan menurunkan kredibilitas atau kewibawaan guru.

Guru mampu melakukan transformasi kultural


guru yang dulu memposisikan peserta didik sebagai pihak pasif, sekarang ini menjadi ke arah model pembelajaran konstruktivistik yang berorientasi pada peserta didik.

Guru sebagai fasilitator, motivator dan inspirator


Mengarahkan pembelajaran lebih banyak pada diskusi, memecahkan masalah, hingga melakukan proyek yang merangsang siswa berpikir kritis dan memotivasi siswa serta menjadi inspirasi bagi siswa