Gangguan Cemas Menyeluruh atau yang biasa dikenal dengan Generalized Anxiety Disorder (GAD) memiliki ciri khas dimana penderita akan menunjukkan ansietas sebagai gejala primer yang berlangsung hampir setiap hari untuk beberapa minggu samapi beberapa bulan, yang tidak terbatas atau hanya menonjol pada keadaan situasi khusus tertentu saja (sifatnya free floating). Gejalanya meliputi: kecemasan (khawatir akan nasib buruk, merasa seperti diujung tanduk, sulit konsentrsi, dsb.); ketegangan motorik (gelisah, sakit kepala, gemetaran, tidak dapat santai); dan overaktivitas otonomik (kepala terasa ringan, berkeringat, jantung berdebar-debar, sesak napas, keluhan lambung, pusing, mulut kering, dsb.). Pada anak- anak sering terlihat adanya kebutuhan berlebih untuk ditenangkan serta keluhan somatic berulang yang menonjol.