Please enable JavaScript.
Coggle requires JavaScript to display documents.
Akuntansi Perpajakan - Coggle Diagram
Akuntansi Perpajakan
Komponen Akuntansi Perpajakan
Beban Pajak
Jumlah agregat beban pajak kini dan beban pajak tangguhan yang diperhitungkan atas laba akuntansi yang diakui pada satu periode
Pajak Tangguhan
Jumlah beban PPh terutang atau penghasilan PPh untuk periode mendatang sebagai akibat adanya perbedaan temporer /beda waktu dan sisa kompensasi kerugian.
Beban Pajak Kini
Pajak yang dihitung menurut ketentuan pajak atas penghasilan yang diperoleh entitas dalam satu periode
Beban Pajak Tangguhan
Beban pajak yang muncul sebagai konsekuensi pajak akibat pengakuan liabilitas dalam laporan keuangan yang berbeda secara temporer dengan dasar pengenaan pajaknya
Liabilitas Pajak Kini
Jumlah pajak kini untuk periode kini dan periode sebelumnya yang belum dibayar oleh perusahaan diakui sebagai liabilitas
Liabilitas Pajak Tangguhan
Jumlah PPh terutang pada periode masa depan sebagai akibat adanya perbedaan temporer
Rekonsiliasi Fiskal
Klasifikasi
Perbedaan Temporer (Beda Waktu)
Perbedaan antara “accounting base”, yaitu nilai buku atau nilai yang tercatat menurut akuntansi, dan “tax base”, yaitu nilai buku fiskal yang digunakan untuk menghitung penghasilan kena pajak
Perbedaan Tetap (Beda Tetap)
Perbedaan pengakuan pajak yang terjadi karena terdapat pendapatan dan biaya yang diakui menurut akuntansi komersial, tetapi tidak diakui menurut fiskal (pajak) dan begitu pula sebaliknya
Adanya perbedaan menyebabkan munculnya
Koreksi Fiskal Positif
Koreksi yang mengakibatkan jumlah penghasilan neto fiskal menjadi lebih besar sehingga menaikkan pajak terutang
Koreksi Fiskal Negatif
Koreksi yang mengakibatkan jumlah penghasilan neto fiskal menjadi lebih kecil sehingga menurunkan pajak terutang
Overview
Akuntansi Perpajakan
Laporan Keuangan Akuntansi Komersial vs Laporan Keuangan Fiskal
Rekonsiliasi Fiskal