simtomatik : mengurangi/ menghilangkan nyeri
Obat-obat yang digunakan meliputi NSAID (nonsteroid anti inflammatory drugs), analgesik non opioid dan analgesik opioid. Pemilihan analgesik tersebut dapat didasarkan pada intensitas nyeri (ringan, sedang dan berat). Nyeri ringan digunakan NSAID atau analgesik non opioid seperti parasetamol, aspirin, ibuprofen. Nyeri sedang diberikan analgesik opioid ringan seperti kodein, dihidrokodein, dekstropropoksifen, pentazosin. Kombinasi antara NSAID dengan analgesik opioid ringan dapat juga diberikan. Nyeri berat diberikan opioid seperti morfin, diamorfin, petidin, buprenorfin. Untuk kasus tertentu dapat diberikan analgesik ajuvan seperti golongan fenotiazin, antidepresan trisiklik dan amfetamin.