UMN menyediakan 13 jurusan yang bisa kamu pilih sesuai dengan minatmu, diantaranya Big Data (Sistem Informasi), Intelligent and Secure Application (Informatika), Internet of Things Technology (Teknik Komputer), Industrial Automation (Teknik Elektro), Energy Management (Teknik Fisika), Manajemen, Akuntansi, Perhotelan, Strategic Communication, Multimedia Journalism, Desain Komunikasi Visual, Film, dan Arsitektur. Ada juga program dual-degree, kerjasama UMN dengan Swinburne University of Technology Australia di jurusan Informatika dan dengan INHA University Korea di jurusan Manajemen Logistik. Kamu bisa kuliah di dua negara dan mendapat dua gelar sekaligus lho! Nah mulai tahun ini, UMN juga membuka program Magister Manajemen Teknologi (MMT) yang bisa ditempuh dalam waktu satu tahun.