Please enable JavaScript.
Coggle requires JavaScript to display documents.
Upaya Penanganan Masalah Kesehatan Anak Aisyah Amini Nasution 1908260046…
Upaya Penanganan Masalah Kesehatan Anak
Aisyah Amini Nasution
1908260046
Definisi, Etiologi dan Faktor Risiko Stunting
Etiologi
Masalah gizi kronis, dipengaruhi dari kondisi ibu/calon ibu, masa janin dan masa bayi/balita, termasuk penyakit yang diderita selama masa balita.
Faktor Risiko
Status gizi, kebersihan lingkungan, makanan pendamping ASI, ASI eksklusif, berat badan lahir, berat bayi lahir rendah, pendidikan orang tua, pendapatan orang tua, penyakit infeksi diare, pola pemberian makan dan jenis kelamin balita
Definisi
Stunting merupakan sebuah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh
kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, hal ini menyebabkan adanya gangguan di masa yang akan datang yakni mengalami kesulitan dalam mencapai perkembangan fisik dan kognitif yang optimal.
Intervensi Spesifik dan Sensitif Stunting
Intervensi spesifik stunting:
Kegiatan yang langsung mengatasi terjadinya stunting seperti asupan makanan, infeksi, status gizi ibu, penyakit menular, dan kesehatan lingkungan.
Intervensi sensitif stunting:
Kegiatan yang berhubungan dengan penyebab tidak langsung stunting yang umumnya berada di luar persoalan kesehatan.
Masalah Gizi yang Menyebabkan Stunting
Penyebabnya karena rendahnya akses terhadap makanan bergizi, rendahnya asupan vitamin dan mineral, dan buruknya keragaman pangan dan sumber protein hewani.
Program Imunisasi Lengkap
Hubungan Imunisasi dan Stunting
Imunisasi yang dilakukan tepat waktu dapat mengurangi kemungkinan stunting pada anak-anak, sementara imunisasi yang tertunda dapat meningkatkan kemungkinan stunting.
Tanda dan Gejala Stunting
Anak memiliki tubuh lebih pendek disbandingkan anak seusianya, pertumbuhan tulang yang tertunda, proporsi tubuh yang cenderung normal namun anak terlihat lebih kecil dari usianya, memperlambat pertumbuhan anak atau terhambatnya pertumbuhan anak menyebabkan sering terjadi diare pada anak akibat sistem kekebalan tubuh lemah, keterlambatan keterampilan motorik, keterlambatan perkembangan kognitif, kesulitan membangun interaksi sosial selama masa kana-kanak
Definisi, Tujuan dan Manfaat Imunisasi
Tujuan
mencegah suatu penyakit atau mengurangi tingkat keparahannya.
Manfaat
membuat imun atau kebal terhadap suatu penyakit melalui pemberian vaksin yang merangsang sistem kekebalan tubuh membentuk antibodi supaya kebal terhadap penyakit tertentu
Definisi
suatu proses untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan cara memasukkan vaksin, yakni virus atau bakteri yang sudah dilemahkan, dibunuh, atau bagian-bagian dari bakteri (virus) tersebut telah dimodifikasi.
Upaya Penanganan Stunting
perbaikan nutrisi, mengatasi infeksi dan penyakit kronis yang ada, perbaikan sanitasi dan lingkungan, serta edukasi ibu atau pengasuh utama tentang perilaku hidup bersih dan sehat.
Diagnosis Stunting
Anamnesis:
Riwayat kelahiran dan pertumbuhan (Riwayat berat lahir rendah dan prematur dapat berhubungan dengan kondisi malnutrisi sejak dalam kandungan)
Riwayat nutrisi (Pemberian makanan pendamping ASI (MPASI) di bawah usia 4 bulan (MPASI dini) dapat menjadi penyebab stunting)
Riwayat Keluarga (Riwayat keluarga dengan perawakan pendek bisa mengarahkan pada perawakan pendek karena familial)
Pemeriksaan Fisik:
Vital sign
Pengukuran antropometri