Please enable JavaScript.
Coggle requires JavaScript to display documents.
Teks Laporan Hasil Observasi (LHO) (Ciri-Ciri (Tidak mengandung hal-hal…
Teks Laporan Hasil Observasi (LHO)
Pengertian
Teks yang menjelaskan informasi umum tentang sesuatu seperti alam, tumbuhan, hewan, dan lain sebagainya berdasarkan fakta dari hasil observasi yang telah dilakukan.
Fungsi
Menjelaskan dasar penyusun kebijaksanaan, keputusan, dan pemecahan masalah dalam pengamatan.
Sebagai sumber informasi yang terpercaya (sesuai FAKTA misal : museum sangat sepi).
Melaporkan kegiatan pengamatan dan sebuah tanggung jawab tugas.
Ciri-Ciri
Tidak mengandung hal-hal yang bersifat menyimpang, dugaan, atau pemihakan pada sesuatu.
Ditulis berdasarkan fakta yang ditemukan pada saat pengamatan.
Ditulis secara lengkap.
Bersifat OBJEKTIF.
Mengandung pengertian objek yang diamati.
Dalam setiap paragraf terdapat satu kalimat utama diikuti kalimat penjelas.
Mengandung pengklasifikasian objek yang diamati.
Menggunakan istilah-istilah baku.
Mengandung deskripsi objek yang diamati.
Menggunakan istilah-istilah bidang ilmu tertentu.
Struktur
Deskripsi Bagian
bagian yang memuat gambaran dari setiap klasifikasi yang terdapat pada objek. Setiap bagian dari objek digambarkan secara mendetail dan apa adanya dengan berfokus pada bentuk atau kebiasaan yang terdapat pada objek pengamatan.
Pernyataan Umum
Merupakan bagian awal pada teks laporan hasil observasi. Bagian ini disajikan definisi objek yang diamati serta klasifikasi atau penjenisan dari objek yang diamati.
Deskripsi Manfaat
Bagian ini memuat gambaran manfaat dari objek yang diamati. Manfaat merupakan kegunaan atau fungsi dari objek itu. Manfaat dituliskan secara rinci berdasarkan bagian-bagian objek/secara umum dengan menarik kesimpulan.
Jenis-Jenis Paragraf
Induktif
Kalimat paragraf yang kalimat utamanya berada di akhir paragraf.
Deduktif
Kalimat paragraf yang kalimat utamanya berada di awal paragraf.
Isi Teks LHO
Berdasarkan aspek isi, secara umum ada tiga informasi penting yang terdapat dalam teks LHO yaitu
Informasi yang terkait dengan bagian-bagian objek secara terperinci.
Informasi yang terkait dengan manfaat objek.
Informasi yang terkait dengan klasifikasi objek.
Ciri Umum
Bersifat global
Informasi harus disampaikan secara global atau menyeluruh dan lengkap meskipun yang dibahas berupa objek tunggal.
Sesuai Fakta
Informasi disajikan sesuai dengan data atau fakta yang diperoleh dari observasi.
Ciri Kebahasaan
Menggunakan pernyataan yang berupa fakta.
a. Teks laporan hasil observasi disusun berdasarkan pengamatan yang bersumber dari fakta.
Menggunakan verba (kata kerja) yang digunakan untuk menjelaskan ciri objek.
a. Verba (kata kerja) yang digunakan terkait dengan penggolongan, klasifikasi, pemilahan, pembedaan, dsb.
Menggunakan istilah teknis atau ilmiah.
a. Sebagai teks yang berkaitan dengan dunia keilmuan, teks laporan hasil observasi banyak menggunakan istilah teknis, ilmiah, atau kata kajian.
Menggunakan kata benda penjenis dan kata benda pendeskripsi.
b. Kata pendeskripsi : kata yang mendeskripsikan atau menjelaskan kata benda yang dimaksud oleh kata penjelas.
a. Kata penjenis yang menentukan jenis atau klasifikasi benda yang menyertai.