Please enable JavaScript.
Coggle requires JavaScript to display documents.
ANALISIS KREDIT - Coggle Diagram
ANALISIS KREDIT
BAGIAN 1 : LIKUIDITAS
LIKUIDITAS DAN MODAL KERJA
ASET LANCAR DAN LIABILITAS JANGKA PENDEK
liabilitas kontinjensi berhubungan dengan jaminan pinjaman
pembayaran sewa minimun di masa mendatang berdasarkan perjanjian sewa operasi yang tidak dapat dibatalkan
kontrak atas konstuksi atau akuisisi aset jangka panjang sering kali menuntut pembayaran kemajuan dalam jumlah yang cukup besar
UKURAN LIKUIDITAS MODAL KERJA
perjanjian kredit dan obligasi sering mengandung ketentuan untuk pemeliharaan tingkat modal kerja minimum
analisis keuangan menilai besarnya modal kerja untuk keputusan dan rekomendasi investasi
UKURAN LIKUIDITAS DENGAN RASIO LANCAR
RELEVANSI DARI RASIO LANCAR
cakupan liabilitas jangka pendek
: semakin tinggi jumlah aset lancar terhadap liabilitas jangka pendek, semakin besar jaminan yang kita miliki
penyangga saat terjadi kerugian
: semakin besar buffer, semakin kecil risiko
cadangan dana likuid
: sangat relevan untuk ukuran margin of safety terhadap ketidakpastian dan guncangan arus kas
KETERBATASAN RASIO LANCAR
Langkah pertama dalam evaluasi kritis rasio lancar sebagai alat untuk analisis likuiditas dan solvabilitas jangka pendek dan jangka panjang yaitu dengan menguji nilai pembilang dan penyebut
PEMBILANG RASIO LANCAR
kas dan setara kas
efek yang diperdagangkan
piutang usaha
persediaan
beban dibayar dimuka
PENYEBUT RASIO LANCAR
liabilitas jangka pendek
: menjadi fokus dari rasio lancar
MENGGUNAKAN RASIO LANCAR DALAM ANALISIS
Likuiditas tergantung untuk sebagian besar pada arus kas prospektif dan pada tingkat lebih rendah pada tingkat kas dan setara kas.
Tidak ada hubungan langsung ada antara saldo akun modal kerja dan kemungkinan pola arus kas masa depan
Kebijakan manajerial mengenai piutang dan persediaan diarahkan terutama pada pemanfaatan aset yang efisien dan menguntungkan dan kemudian adalah likuiditas
ANALISIS KOMPARATIF
menganalisis tren di rasio lancar
perubahan rasio harus ditafsirkan dengan hati-hati
perubahan rasio tidak selalu berarti perubahan dalam likuiditas
MANAJEMEN RASIO
analisis harus memperhatikan adanya window dressing yang dapat meningkatkan rasio lancar
ANALISIS RULE OF THUMB
Aturan yang sering diterapkan praktis jika rasio lancar adalah 2:1 atau lebih baik, maka perusahaan akan sehat secara finansial
sedangkan rasio di bawah 2:1 menunjukkan peningkatan risiko likuiditas
ANALISIS SIKLUS PERDAGANGAN NETO
kebutuhan modal kerja suatu perusahaan dipengaruhi oleh investasi persediaan yang diinginkan
hubungan antara persyaratan kredit dari pemasok dan mereka diperluas ke pelanggan
UKURAN LIKUIDITAS DENGAN RASIO BERBASIS KAS
rasio kas terhadap aset lancar
: (kas+setara kas+efek yang diperdagangkan) / aset lancar
rasio kas terhadap liabilitas jangka pendek
: (kas + setara kas + efek yang diperdagangkan) / liabilitas jangka pendek
ANALISIS LIKUIDITAS BERDASARKAN AKTIVITAS OPERASI
UKURAN LIKUIDITAS PIUTANG USAHA
dipengaruhi oleh tingkat turnover
perputaran piutang usaha
: penjualan neto secara kredit / rata-rata piutang usaha
jumlah hari penjualan dalam piutang
: mengukur jumlah hari yang dibutuhkan secara rata-rata untuk menagih piutang usaha berdasarkan saldo akhir tahun pada piutang usaha
interpretasi ukuran likuiditas piutang
: tingkat perputaran piutang dan periode penagihan akan berguna dibandingkan dengan rata-rata industri atau dengan perjanjian kredit yang diberikan oleh perusahaan
UKURAN PERPUTARAN PERSEDIAAN
perputaran persediaan
: mengukur rata-rata kecepatan di mana persediaan bergerak melalui dan keluar dari perusahaan
jumlah hari penjualan dalam persediaan
: berguna dalam menilai pembelian dan produksi kebijakan perusahaan
interpretasi perputaran persediaan
: kualitas persediaan mengacu pada kemampuan perusahaan untuk menggunakan dan membuang persediaan
LIKUIDITAS LIABILITAS JANGKA PENDEK
liabilitas jangka pendek digunakan dalam menentukan apakah kelebihan aset lancar atas liabilitas jangka pendek mampu memberikan margin keselamatan yang memadai
liabilitas jangka pendek - aset lancar = modal kerja
jumlah hari pembelian dalam utang usaha
: untuk mengukur sejauh mana perusahaan bersandar pada utang
UKURAN LIKUIDITAS TAMBAHAN
KOMPOSISI ASET LANCAR
merupakan indikator modal kerja
penggunaan perbandingan persentase common-size mempermudah evaluasi likuidasi komparatif tanpa memerhatikan jumlahnya
RASIO LANCAR
merupakan pengujian likuiditas yang lebih ketat
memasukkan aset yang paling cepat dikonversi menjadi kas
UKURAN ARUS KAS
sifat statis dari rasio lancar dan ketidakmampuannya untuk mengakui pentingnya arus kas dalam memenuhi kewajiban yang jatuh tempo telah menyebabkan pencarian ukuran likuiditas yang lebih dinamis
rasio yang membandingkan arus kas operasi dengan liabilitas jangka pendek dapat mengatasi sifat statis rasio lancar
FLEKSIBILITAS KEUANGAN
merupakan kemampuan suatu perusahaan untuk mengambil langkah-langkah untuk melawan gangguan tak terduga dalam arus dana
dipengaruhi oleh peringkat surat berharga komersial, obligasi dan saham preferen ; pembatasan atas penjualan aset ; sejauh mana beban bersifat diskresioner ; kemampuan untuk merespon perubahan kondisi dengan cepat
DISKUSI DAN ANALISIS MANAJEMEN
SEC mensyaratkan perusahaan untuk memasukkan suatu diskusi dan analisis manajemen mengenai kondisi keuangan dan hasil operasi perusahaan dalam laporan tahunannya
ANALISIS BGAIMANA-JIKA
merupakan teknik yang berguna untuk melihat dampak perubahan kondisi atau kebijakan terhadap sumber daya perusahaan
BAGIAN 2 : STUKTUR MODAL DAN SOLVABILITAS
DASAR-DASAR SOLVABILITAS
memiliki beberapa elemen kunci seperti analisis struktur modal dan laba
PENTINGNYA STRUKTUR MODAL
kepentingan analisis struktur modal berasal dari perbedaan antara utang dan ekuitas
MOTIVASI UNTUK MODAL UTANG
bunga atas sebagian utang adalah tetap dan memberikan biaya bunga kurang dari imbal hasil atas aset operasi neto
bunga adalah beban yang dapat dikurangi dengan pajak sedangkan dividen tidak dapat dikurangkan dengan pajak
KONSEP LEVERAGE KEUANGAN
menunjukkan perusahaan menggunakan modal ekuitas sebagai dasar pinjaman untuk mendapatkan kelebihan pengembalian
PENYESUAIAN TERHADAP NILAI BUKU DARI LIABILITAS
pajak penghasilan tangguhan
sewa guna usaha operasi
pendanaan diluar neraca
kewajiban kontinjensi
hak minoritas
utang yang dapat dikonversi
saham preferen
KOMPOSISI STRUKTUR MODAL DAN SOLVABILITAS
LAPORAN COMMON-SIZE DALAM ANALISIS SOLVABILITAS
analisis komposisi dilakukan dengan membuat laporan common-size dari bagian liabilitas dan ekuitas pada laporan posisi keuangan
keunggulan analisis common-size atas struktur modal adalah pengungkapan besaran relatif pendanaan bagi sebuah perusahaan
UKURAN STRUKTUR MODAL UNTUK ANALISIS SOLVABILITAS
Total utang terhadap total modal
: untuk mengukur hubungan antara total utang terhadap total modal = total utang/total modal
Total utang terhadap modal ekuitas
: total utang/ekuitas pemegang saham
Utang jangka panjang terhadap modal ekuitas
: mengukur hubungan utang jangka panjang terhadap modal ekuitas = utang jangka panjang/ekuitas pemegang saham
Utang jangka pendek terhadap total utang
: merupakan indikator penting dari kas jangka pendek dan kebutuhan pendanaan perusahaan
INTERPRETASI UKURAN STRUKTUR MODAL
analisis common size dan rasio struktur modal umumnya mengukur risiko struktur modal perusahaan
makin tinggi proporsi utang, makin besar beban bunga tetap dan pembayaran kembali utang dan makin besar kemungkinan gagal bayar pada periode penurunan laba
UKURAN SOLVABILITAS BERDASARKAN ASET
menggunakan alat yaitu analisis komposisi aset
digunakan untuk menilai risiko yang dihadapi struktur modal suatu perusahaan
CAKUPAN LABA
HUBUNGAN LABA DAN BEBAN TETAP
berfokus pada hubungan antara beban tetap terkait utang dengan ketersediaan laba perusahaan untuk melunasi beban tersebut
indeture obligasi merupakan penentu tingkat cakupan laba minimum untuk penerbitan tambahan utang
MENGHITUNG BEBAN TETAP
beban bunga yang timbul
: beban tetap yang paling jelas dan nyata yang timbul akibat utang
bunga implisit atas kewajiban sewa guna usaha
: dimasukkan dalam beban bunga pada laporan laba rugi
persyaratan pembayaran kembali pokok pinjaman
jaminan untuk membayar beban tetap
: tidak dikonsolidasi atau entitas yang tidak terafiliasi harus ditambahkan pada beban tetap jika persyaratan untuk melunasi jaminan terlihat jelas
persyaratan dividen saham preferen dari entitas anak dengan kepemilikan saham mayoritas
: dianggap sebagai beban karena memiliki prioritas di atas distribusi laba untuk perusahaan induk
beban tetap lainnya
: tidak hanya dibatasi pada pembayaran bunga dan persyaratan kembali pokok pinjaman tapi mencakup seluruh kewajiban pembayaran sewa jangka panjang
MENGHITUNG LABA TERHADAP BEBAN TETAP
kerugian anak perusahaan dengan kepemilikan mayoritas harus diperhitungkan secara keseluruhan saat menghitung laba
kerugian investasi pada anak perusahaan dengan kepemilikan kurang dari 50% yang menggunakan metode ekuitas tidak perlu dimasukkan ke laba kecuali untuk utang anak perusahaan yang dijamin oleh perusahaan
ANALISIS JUMLAH KALO PEROLEHAN BUNGA
rasio ini menganggap bunga hanya sebagai satu-satunya beban tetap yang memerlukan cakupan laba
berpotensi menyesatkan dan tidak seefektif alat analisis rasio laba terhadap beban tetap
HUBUNGAN ARUS KAS DENGAN BEBAN TETAP
rasio arus kas terhadap beban tetap
: dihitung dengan kas dari operasi sebagai pembilang sebagai ganti dari rasio laba terhadap beban tetap
kas dari operasi yang permanen
: biasa dilakukan dalam evaluasi komponen arus kas operasi
CAKUPAN LABA ATAS DIVIDEN SAHAM PREFEREN
bagaimana laba menutup beban tetap terkait utang
harus memasukkan seluruh beban yang terjadi sebelum dividen saham preferen dalam beban tetap
biasanya dihitung untuk tiap penerbitan dengan mengurangi persyaratan dividen penerbitan berikutnya
mencakup seluruh beban tetap sebelumnya dan dividen saham preferen yang telah diterbitkan sebelumnya
INTERPRETASI UKURAN CAKUPAN LABA
pentingnya keragaman dan daya taham laba untuk cakupan laba
: makin stabil pola laba perusahaan, makin rendah ukuran cakupan laba yang dapat diterima
pentingnya ukuran dan asumsi cakupan laba
: bergantung pada metode perhitungan yang digunakan
RISIKO DAN IMBAL HASIL STRUKTUR MODAL
meningkatkan risiko dengan meningkatkan utang, mengganti ekuitas dengan utang